Assalamualaikum Wr Wb...Di artikel ini Ragalofo akan memberikan bagaimana cara strategi / proses belajar bilogi, semoga bermanfaat bagi kita semua. Amin :)

PROSES BELAJAR BIOLOGI
 1. Menunjukkan pemahaman konsep, fakta, metodologi, istilah, dan cara mempresentasikan data saintifik dengan cara:
  1. Menjelaskan suatu istilah saintifik dengan tepat
  2. Menggambar suatu diagram
  3. Mengurutkan suatu peristiwa saintifik
  4. Mengukur suatu material
  5. Menyebutkan suatu istilah saintifik
2. Mengaplikasikan dan menggunakan fakta, konsep, metodologi, istilah saintifik untuk berkomunikasi secara efektif, metodologi yang sesuai untuk mempresentasikan informasi saintifik dengan cara:
  1. Memberikan keterangan singkat pada suatu diagram atau grafik
  2. Mengapliksikan teori, persamaan dan prinsip-prinsip dasar pada situasi yang baru
  3. Menggunakan tehnik matematika untuk menjawab suatu pertanyaan
  4. Membandingkan persamaan dan perbedaan dari suatu benda atau keadaan
  5. Memberikan informasi secara detail
  6. Menjelaskan perbedaan antara dua atau lebih benda atau keadaan
  7. Menaksir suatu nilai yang tidak diketahui berdasarkan informasi yang diberikan dan latar belakang teori
  8. Memberi jawaban berdasarkan berbagai macam pilihan situasi atau keadaan
  9. Menjelaskan secara singkat
3. Menyusun, menganalisa, dan mengevaluasi hipotesa, metodologi, dan penjelasan saintifik dengan cara:
  1. Menginterpretasikan data untuk mencapai suatu kesimpulan
  2. Membuat suatu grafik
  3. Membuat suatu kesimpulan berdasarkan informasi yang diberikan
  4. Memanipulasi persamaan matematika untuk menghasilkan persamaan yang baru
  5. Membuat rencana eksperimen atau model saintifik
  6. Menentukan jawaban yang benar
  7. Memberikan argument atau alternative hipotesa
  8. Menganalisa implikasi dan kekurangan suatu eksperimen
  9. Memberi penjelasan secara detail, yang termasuk sebab akibat dan mekanisme suatu kondisi
  10. Memprediksi hasil suatu eksperimen
  11. Menjawab pertanyaan dengan menggunakan tehnik aljabar dan angka
  12. Menawarkan suatu hipotesa atau kemungkinan lain
4. Kolaborasi: dapat bekerja sama dengan orang lain
  1. Menghargai pendapat kawan
  2. Dapat memberi petunjuk bila diperlukan
  3. Mengemukakan pendapat dengan sopan
  4. Sabar
  5. Mau menerima perbedaan pendapat
Ditambah dengan:
  1. Mendiskusikan dan menganalisis data dari jurnal penelitian atau informasi lainnya mengenai isu-isu global yang berhubungan dengan biologi
  2. Mengkomunikasikan hasil penelitian atau proyek.
STRATEGI PEMBELAJARAN
Strategi pembelajaran Biologi di SMA didasarkan pada pengembangan konsep-konsep dasar di bawah ini, yaitu:
A. Pembelajaran yang menyeluruh
  • Implikasi dari konsep “Pembelajaran yang menyeluruh” adalah para guru sains diharapkan untuk:
  1. Dapat bekerja sama dengan sesama guru, baik di bidang sains maupun dari bidang lainnya
  2. Memberikan kesempatan mengintegrasikan topik yang diajarkan dalam segala cabang sains dengan mata pelajaran lainnya
  3. Memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk dapat menghargai kontribusi yang telah diberikan oleh sains terhadap kehidupan dan kualitas hidup manusia
B. Kesadaran interkultural
  • Sains memberikan kontribusi dalam pengembangan kesadaran interkultural dengan memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengeksplorasi isu-isu sains, baik lokal maupun global.
  • Dengan memberi kesempatan peserta didik untuk mengekplorasi topik-topik secara kritis, melalui perspektif global dan multikultural, diharapkan dapat menumbuhkan rasa toleransi, saling menghormati, dan empati.
  • Selain itu, peserta didik juga mendapatkan kesempatan untuk merefleksikan peran dan tanggung jawab mereka terhadap lingkungan mereka dan dunia.
C. Komunikasi
  • Sains memfokuskan kepada pentingnya pengembangan kemampuan untuk memahami dan mengkomunikasikan pemikiran-pemikiran saintifik secara efektif.
  • Untuk mengembangkan kemampuan berkomunikasi, peserta didik harus diberikan kesempatan untuk membaca, menulis, dan mendiskusikan masalah-masalah yang berhubungan dengan sains.
  • Peserta didik harus diberi kesempatan untuk menggunakan bermacam-macam cara/metode komunikasi, yaitu secara oral atau tertulis, secara visual, simbol matematika dan multimedia